Telban Grammar: 1# Noun

Telban Grammar 1# Noun
By AW. Wardhana
Noun (kata benda) adalah bagian dari parts of speech. Noun adalah nama untuk orang, tempat, benda atau ide. Kebanyakan pembelajar tidak  memiliki masalah untuk memahami bahwa noun adalah nama untuk orang, benda atau tempat. Akan tetapi api mereka bingung dengan definisi ide. Contoh ide adalah liberty (kebebasan),   freedom (kemerdekaan), love (cinta), hate (benci), enslavement (penindasan), hyperactivity (hiperaktitivas), intelligence (intelejensia), stupidity (kebodohan) dan lain-lain. Noun dapat diartikan sebagai semua hal yang dapat diindera, bukan merupakan hasil dari penginderaan.
Secara teoritis menurut para ahli traditional grammar pada  Modern Linguistics, M.P. Sinha (2005:33) menerangkan bahwa istilah noun adalah berhubungan dengan nama orang, tempat, sesuatu atau benda.
Singkatnya, itu dapat menjadi pelaku yang disebut subyek ataupun target yang disebut obyek. Semua hal yang mengandung arti tersebut sudah pasti disebut sebagai Noun.
Sekarang yang menjadi perhatian penting adalah bagaimana memahami jenis-jenisnya. Noun memiliki beberapa jenis

Inti memahami konsep noun sebagai ide adalah memahami perbedaan antara  concrete noun dan abstract noun.
§  Concrete noun: Sebuah concrete noun adalah sesuatu yang Anda bisa pahami dengan lima pancaindera. Anda bisa menyentuh sebuah kursi (chair) , mencium parfum (perfume) , melihat dinosaurus (dinosaur) , mendengar radio atau merasakan hamburger. Chair, prefume, dinosaur, radio dan hamburger adalah concrete noun.
Kata ini merupakan kata benda berupa material atau sesuatu yang berwujud nyata. Karena berwujud, concrete noun dapat disentuh dan diamati (dikenali oleh indera). Dengan demikian, concrete noun berkebalikan dengan abstract noun.
Contoh-contoh Concrete Noun: sugar, bread, boy, ball, bag, car, cheese, building, wall, gold, water, flour, furniture, fish, stone, woman, table, bed, cat, book, desk, boat, etc.
Contoh Kalimat Concrete Noun:
Ø  There is a table in my room.
Ø  Dinda has two balls.
Ø  Antung and Gusti have an apple.
Actually, Concrete Noun dibagi dua jenis yaitu countable Noun dan Uncountable Noun.
Ø  Countable Noun adalah jenis kata benda yang dapat dihitung. Misalnya, satu bola, dua topi, dan empat mobil. Akan sangat janggal sekalidi dalam bahasa Inggris bila ada contoh, ada tiga pasir.
Ø  Uncountable Noun adalah sekumpulan kata benda yang tidak dapat dihitung. Memang kata ini tidak dapat dihitung namun dapat dibantu dengan determiner/ penentu. Misalnya, sesendokgula=A spoon of sugar.

Noun bisa dibagi menjadi proper noun atau common noun.
§  Common noun: Sebuah common noun menjadi nama untuk orang, tempat, benda atau ide secara umum. Woman, river, car dan freedom adalah contohcommon nounCommon noun ditulis dalam huruf besar jika mereka dipakai di awal kaliwat atau sebagai bagian dari judul.
§  Proper noun: dipakai untuk menamai orang, tempat, benda atau ide tertentu. Hillary Clinton, Mississippi River dan Volkswagen adalah contoh proper noun. Proper noun ditulis dengan huruf kapital, kecuali untuk nama-nama yang memang ditulis dengan huruf kecil, misalnya iOS, iPhone, craiglist, dll.

§  Abstract noun: Sebuah abstract noun tidak bisa ditangkap dengan panca indera. Mereka adalah ide yang disebut di atas. Hanya karena kalian tidak bisa menyentuh, merasakan, mendengar, melihat atau mencium sebuah ide bukan berarti ide itu bukan noun. Abstract noun seringkali disimbolkan oleh concrete noun. Sebuah flag (bendera), contohnya, adalah concrete noun yang mungkin menyimbolkan abstract noun seperti freedom atau liberty. Sebuah cincin (ring)adalah sebuah concrete noun yang mungkin menyimbolkan abstract nounseperti commitment atau love.
Kata benda ini dapat dipahami dan dibayangkan namun tidak dapat disentuh atau dilihat dengan indera.Banyak abstract nounyang terbentuk dari derivasi. Yakni, mayoritas kata dalam bahasa Inggris merupakan bentuk yang paling sederhana (simple morphological structure) atau dengan kata lain hanya terdiri dari single root atau stem sehingga tidak dapat diuraikan lagi.
Contoh Kalimat Abstract Noun:
Ø  Bang Jarwo expressed his sympathy for that accident.
Ø  Mr.Ginseng gives the happiness for everyone in his office.
Ø  Sizuka has the priority to decide her life.


Sinha,M.P. 2005. Modern Linguistics. New Delhi: Atlanta Publisher

Comments

Popular posts from this blog

The most expensive school in Indonesia

7 SMA Berasrama Terbaik Se-Jawa Timur

Trik Menghadapi Anak Didik Masa Kini